Di artikel kali ini, kami ingin sedikit membahas tentang Niat. Tentang untuk apa dan untuk siapa suatu perbuatan kita lakukan. Sesuatu kegiatan bisa bernilai ibadah dan bisa bernilai perbuatan biasa aja di sisi Alloh. Jadi sangat sayang ya, kalau kegiatan yang seharusnya kita bisa mendapat semua kebaikan dan pahala darinya, tp ternyata hanya jadi rutinitas semata.
Mengutip sedikit saja, satu Hadits saja dari Rasulullah yaitu: "Amal itu tergantung niatnya, dan seseorang hanya mendapatkan sesuai niatnya. Barang siapa yang hijrahnya kepada Allah dan Rasul-Nya, maka hijrahnya kepada Allah dan Rasul-Nya, dan barang siapa yang hijrahnya karena dunia atau karena wanita yang hendak dinikahinya, maka hijrahnya itu sesuai ke mana ia hijrah.” (HR. Bukhari, Muslim, dan empat imam Ahli Hadits)
Sebagai seorang ibu menyusui, sudah barang tentu, kegiatan menyusui itu tidak pernah lepas dari kita. Mulai sejak bangun tidur sampai besok bangun lagi. Apalagi jika si anak masih baru lahir, bisa tidak lepas kita dari sang bayi untuk menyusui. Nahhhh, selama ini bagaimana kah yang ada di hati kita, bagaimanakah niat kita melakukan aktivitas menyusui? Apakah hanya sekedar untuk agar anak mendapatkan kekebalan tubuh? Untuk terhindar dari kanker payudara? Atau agar anak menjadi pandai?
Yang ingin kami ceritakan di sini, bahwa sangat disayangkan, banyak kami baca artikel, tulisan, curhatan para ibu menyusui di dunia maya, bahwasanya mereka bangga menyusui dan ingin menyusui karena ASI membuat anak lebih pintar, jarang sakit, mencegah kanker payudara, lebih sehat, atau sebab yang lain. Tidak menjadi masalah sebenarnya, meniatkan menyusui untuk tujuan-tujuan di atas, dan Alloh akan menilai dan memberikan sesuatu sesuai apa yang dia niatkan. Namun, ada suatu hal yang lebih mulia daripada semua itu, dan lebih berat timbangannya di sisi Alloh daripada sekedar tujuan-tujuan duniawi. Yaitu ada pada niat kita, niat kita dalam menyusui.
Seperti janji Alloh, bahwa segala sesuatu amal itu tergantung niatnya, dan kita akan mendapatkan apa yang kita niatkan, jika niat kita karena Alloh, maka kita akan mendapatkan 2 kebaikan, kebaikan di sisi Alloh dan kebaikan di dunia. Sedangkan jika kita niat kita hanya untuk dunia, maka kita hanya akan mendapatkan sekedar apa yang kita niatkan.
Menyusui juga, akan lebih mulia jika kita meniatkan untjk ibadah, untuk Alloh dan Rasulnya, semoga kita mendapatkan kemudahan, kenikmatan, dan keberkahan menyusui. Banyak dan sedikitnya ASI, itu juga adalah Rahmat Alloh, semoga dengan niat kita untuk ibadah, Alloh akan memberikan kelimpahan dan kebaikan yang banyak dengan menyusui.
Demikian, karena Kehendak Alloh berada di atas kehendak makhluk, dengan memperbaiki niat, semoga Alloh memberikan kemudahan bagi kita. Jauh dari sekedar tidak stres dan lain nya, karena apa yang kita miliki adalah pemberian Alloh, termasuk ASI, maka kita wajib berdoa dan meminta pada Alloh.
No comments:
Post a Comment